Malam Nanti, Pemko Pekanbaru Serahkan 96 SK Imam Masjid Paripurna 

Malam Nanti, Pemko Pekanbaru Serahkan 96 SK Imam Masjid Paripurna 
Pelaksanaan kegiatan di masjid paripurna Arrahman Pekanbaru.

PEKANBARU (RIAUSKY.COM)- Pemerintah Kota Pekanbaru akan membagikan sebanyak 96 SK Imam Masjid Paripurna, Jumat (13/4/2018) malam.

Iman Masjid Paripurna yang diberikan SK Walikota ini adalah imam masjid paripurna mulai dari tingkat kota, kecamatan hingga imam masjid paripurna kelurahan.

"Imam masjid paripurna yang kita berikan SK ini merupakan imam masjid hasil seleksi dan evaluasi yang dilakukan beberapa waktu lalu," kata Kepala Bagian Kesra, Idrus, Kamis (12/4/2018).

SK Imam Masjid paripurna tersebut akan diserahkan disela acara peringatan Isra Mi'raj.

Pemerintah Kota Pekanbaru akan menggelar peringatan Isra Mi'raj, Jumat (13/4/2018) malam. Peringatan Isra Mi'raj dipusatkan di Masjid Ar Rahman, Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru. Dengan penceramah Ustdz Zulfikar Nikmat.

Idrus, seperti dilaporkan tribunpekanbaru menghimbau kepada seluruh pejabat, pegawai ASN, THL, lembaga keagamaan, ormas islam, pengurus masjid paripurna se kota Pekanbaru serta seluruh lapisan masyarakat untuk sama-sama menghadiri acara tersebut.

"Ini merupakan agenda rutin tahunan kita untuk memperingati hari besar islam," katanya.

Tahun lalu kegiatan peringatan isra mi'raj dilaksanakan di masjid yang ada di wilayah pinggiran. Namun untuk tahun ini dilaksanakan di masjid Ar Rahman agar mampu menampung banyak undangan.

Masjid paripurna sendiri merupakan program pemerintah Kota Pekanbaru di bawah kepemimpinan Firdaus-Ayat Cahyadi guna memberdayakan peran masjid bukan saja semata sebagai pusat aktivitas keagamaan dan sosial, namun juga berperan aktif dalam membangun peradaban umat, dalam hal pendidikan, pemberdayaan ekonomi dan membangun kesejahteraan masyarakat lewat program unggulan yang dilaksanakan oleh tiap-tiap masjid.

Program ini mendapatkan  apresiasi dari banyak pemerintah daerah bahkan Kementerian Dalam Negeri  dan dijadikan percontohan untuk program nasional pemberdayaan peran masjid. Bahkan program ini juga akan dilaksanakan di negara tetangga, Malaysia, dan menjadi role model dari penerapan peran masjid yang paling komprehensif untuk saat ini. (R04/tp)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index